Spesifikasi HTC T1H, Tablet 8.9 Inci dengan Prosesor Octa-core 2.2 GHz – Selain One E9, One E9+ dan One M9+, ternyata vendor HTC juga sebenatar lagi akan meluncurkan produk tablet terbaru. Seperti yang dibocorkan oleh akun @Upleaks, vendor asal Tiongkok tersebut akan meluncurkan tablet bernama HTC T1H. Diperkirakan produk tersebut akan hadir pada bulan April dengan spesifikasi yang cukup tangguh namun dengan harga yang tidak terlalu menguras kantong. Sebenarnya, belum ada pengumuman secara resmi mengenai spesifikasi dari tablet HTC T1H ini. Namun begitu, sedikit bocorannya sudah hadir di berbagai media di China. Beberapa dantaranya adalah dimensi dari tablet ini, yaitu sebesar 228.35 x 153.67 x 7.88 mm. Dimensi seperti ini jika diterka maka akan menghasilkan sebuah tablet yang lebar namun tipis. Bisa dibayangkan, sebuah perangkat dengan lebar 200 mm lebih, namun memiliki ketebalan panel samping yang kurang dari 8 mm. Selain itu, HTC T1H juga sudah mendukung penggunaan jaringan 4G LTE, sehingga tablet ini benar-benar dapat memenuhi kebutahan banyak orang.
Jaringan: 4G LTE/ 3G HSPA
Dimensi: 228.35 x 153.67 x 7.88 mm
Layar: 8.9 inci/ Layar sentuh
Resolusi: QXGA 2048 x 1530 pixels
Antarmuka: HTC Sense UI 7.0
Sistem operasi: Android OS 5.0 (Lollipop)
Prosesor: Octa-core Allwinner H8 2.2 GHz
Grafis: PowerVR SGX544
RAM: 2 GB
Memori internal: 16 GB/ 32 GB
Kamera primer: 8 MP
Kamera sekunder: 1.6 MP
HTC BoomSound speakers, GPS, WI-Fi, Bluetooth
Baterai: 6700 mAh
Selain itu, HTC T1H juga dikabarkan akan memiliki layar super lebar dan juga super jernih. Diantaranya adalah layar sebesar 8.9 inci dengan resolusi 2048 x 1530 pixels berteknologi QXGA. Layar seperti ini lebih besar dari banyak pesaingnya. Selain itu, dengan resolusi yang begitu besar pula, tentunya pengguna akan merasa nyaman ketika mengoprasikan semua fitur yang ada.
Untuk masalah dapur pacu, HTC T1H dibekali dengan sistem operasi berbasis Android OS Lollipop dan user interface khas bernama HTC Sense 7.0. Selain itu, HTC T1H juga memiliki mesin bertenaga octa-core Allwinner H8 dengan kecepatan clocking mencapai 2.2 GHz. Dapur pacu seperti ini tentunya akan memberikan pengalaman performa yang sangat berharga bagi para penggunanya. Walaupun Kita belum bisa menebak, chipset model apa yang akan disematkan pada tablet pintar ini, apakah Qualcomm atau MediaTek.
Untuk menambah performa, HTC T1H dibekali juga dengan memori RAM sebesar 2 GB dan pengolah grafis model PowerVR SGX544. Selain itu, tablet pintar HTC T1H ini juga akan menyuguhkan 2 versi memori internal, yaitu sebesar 16GB dan 32 GB. Sedangkan untuk slot microSD-nya sendiri belum diketahui apakah akan ada atau tidak.
Selain beberapa fitur di atas, HTC T1H juga memiliki kamera pada bagian belakang sebesar 8 MP dan kamera depan sebesar 1.6 MP. Jika melihat spesifikasi kameranya, kemungkinan besar tablet ini akan dijual dengan harga yang cukup terjangkau. Meskipun vendor asal Tiongkok tersebut telah menyematkan baterai berkapasitas super besar, yaitu 6700 mAh.