Huawei Honor 6 Extreme Edition, Ponsel Premium Terbaru Besutan Huawei

Huawei Honor 6 Extreme Edition, Ponsel Premium Terbaru Besutan Huawei – Baru – baru ini pabrikan Huawei telah menyuguhkan salah satu ponsel premium yang telah di beri nama Huawei Honor 6 Extreme Edition. Ponsel ini telah di bekali dengan adanya spesifikasi dan juga fitur yang lumayan tangguh, yang akan siap bersaing dengan ponsel – ponsel terbaru lainnya seperti samsung Galaxy S5 dan juga iPhone 6.

Smartphone Huawei Honor 6 Extreme Edition telah menghadirkan sebuah layar sentuh berukuran 5 inci dengan di balut kecanggihan teknologi IPS beresolusi 1920 x 1080 piksel. Layar sentuh smartphone tersebut juga telah mempunyai kerapatan hingga 441 ppi ( piksel per inci ).

Huawei-Honor-6-Extreme-Edition
Huawei Honor 6 Extreme Edition

Jika kita lihat dari sektor performanya smartphone tersebut telah di tanamkan CPU Octa core berkecepatan 2GHz yang telah di padukan dengan chipset Huawei Kirin 928. CPU tersebut juga telah di kombinasikan dengan adanya memori RAM sebesar 3GB dan di lengkapi dengan pengolah grafis dari Mail T628MP4. Selanjutnya untuk media penyimpanannya smartphone tersebut telah di berikan memori internal berkapasitas 32GB, selain itu smartphone ini juga telah di dukung oleh adanya slot microSD berkapasitas maksimal hingga 128GB.

Pada fitur kameranya, smartphone Huawei tersebut telah di bekali dengan kamera belakang beresolusi 13 Megapiksel lengkap dengan autofocus dan juga LED flash yang bisa anda pergunakan untuk menggambil gambar dengan resolusi tinggi. Selain itu pada bagian depan smartphone tersebut telah di sematkan dengan kamera depan beresolusi 5 Megapiksel untuk keperluan foto selfie dan juga video call.

Salah satu kelebihan dari smartphone Huawei Honor 6 Extreme Edition ini ialah sudah menyediakan jaringan koneksi tinggi 4G LTE yang memungkinkan para pengguna untuk menjelajah internet dengan kecepatan yang sangat bagus. Selain telah membekali dapur pacu yang lumayan tangguh smartphone Huawei ini telah di support dengan konektivitas masa kini diantaranya adalah NFC, GPS, wifi, dan juga Bluetooth.

Smartphone Huawei Honor 6 Extreme Edition ini juga telah di tenagai dengan baterai bertenaga 3100mAh dan juga telah di jalankan oleh oprasi sistem OS Android KitKat v4.4 Terbaru. Menurut kabar terakhir yang telah beredar bahwa smartphone tersebut telah di bandrol dengan harga 2.999 CNY atau jika di rupiahkan sekitar Rp. 5.900.000, dan saat ini telah di pasarkan di negara china. Selain itu ponsel ini akan di produksi secara terbatas dengan jumlah 9.999 unit saja.

Leave a Reply

Your email address will not be published.