Harga dan Spesifikasi ZTE Blade V5, Ponsel Terbaru Dengan Kamera 13MP Telah dipasarkan – ZTE Blade V5 adalah smartphone terbaru yang belum lama ini di perkenalkan di tanah air oleh perusahaan ZTE. Smartphone tersebut akan di pasarkan pada tanggal 27 januari 2015 di toko online Lazada. Harga yang akan di bandronya yaitu sekitar Rp. 1.699.000 dan harga promo untuk pemesanan ialah Rp. 1.649.000. saja.
Smartphone ZTE Blade V5 ini akan di targetkan untuk kalangan para pemuda. Ya, selain di bekali dengan warna hitam da putih, smartphone ini juga telah menyediakan warna hijau, biru, kuning, dan juga pink.
Ponsel ZTE tersebut juga telah menawarkan layar sentuh seluas 5 inci dengan resolusi HD 1280 x 720 piksel, selain itu layar smartphone ZTE Blade V5 ini juga memiliki kerapatan layar mencapai 294 ppi(piksel per inci) berjenis IPS capacitive.
Selanjutnya pada smartphone ZTE Blade V5 ini telah di oprasikan dengan OS Android KitKat versi 4.4.Untuk fitur konektivitasnya, ZTE Blade V5 ini telah di tanamkan oleh fitur GPS, WIFI, port microUSB, dual SIM, serta jaringan 3G HSPA. Bagi anda yang suka menyimpan data di smartphone, ZTE Blade V5 ini juga telah di bubuhi oleh memori bawaan sebesar 8GB yang masih bisa anda perluas dengan menggunakan memori eksternal berjenis microSD hingga kapasitas maksimal 32GB.
Selain di bekali dengan fitur yang lumayan cukup lengkap, smartphone ini juga telah di bekali oleh kinerja yang lumayan cukup mantap yakni telah di tenagai oleh prosesor Quad Core ARM Cortex A7 berclock speed 1,3GHz. Untuk memproses kinerja dari prosesor tersebut telah di sematkan oleh memori RAM sebesar 1GB dan GPU Mali 400MP.
ZTE juga telah menbekali smartphone terbarunya ZTE Blade V5 ini dengan fitur kamera belakang beresolusi 13 megapiksel yang sudah di bekali dengan fitur lampu flash dan juga autofocus. Selanjutnya pada bagian depannya telah di sematkan dengan adanya kamera skunder beresolusi 5 Megapiksel. Ponsel cerdas ini juga telah di benamkan oleh baterai berkapasitas daya 2400 mAh untuk memenuhi semua kinerja smartphone tersebut