Harga dan Spesifikasi Gionee A1 Lite Terbaru – Belum lama ini Gionee telah memperkenalkan smartphone teranyarnya bernama Gionee A1 Lite, ponsel cerdas ini telah masuk kedalam ponsel android kelas menengah dengan harga yang cukup mahal. Smartphone Gionee A1 Lite telah mempunyai kualitas yang cukup baik dan mempu bersaing dengan smartphone pada umumnya di kelas menengah seperti vendor yang terkenal seperti Samsung.
Smartphone Gionee A1 Lite telah didesain dengan body bermaterial metal yang berkualitas sehingga sangat nyaman pada saat di genggam dan di oprasikan oleh para penggunanya. Gionee A1 Lite juga akan tersedia dalam satu varian warna yakni warna emas saja. Nah, dari pada anda penasaran dengan spesifikasi dan fitur yang di usungnya, berikut ini kami informasikan untuk anda.
Spesifikasi Gionee A1 Lite dan Harga Terbaru
Pada sektor displaynya, smartphone Gionee A1 Lite telah disuguhkan oleh layar seluas 5.3 inci dengan resolusi 720 x 1280 piksel. ;ayar tersebut juga sudah mengadopsi panel IPS LCD Capacitive Touchscreen dengan 16 juta warna serta memiliki kerapatan layar mencapai 277 piksel per inci. Namun sayangnya belum di ketahui apakah layar tersebut telah di lindungi oleh anti gores atau tidak.
Selain dibekali dengan layar yang cukup luas, samrtphone tersebut juga telah dibekali dengan dapur pacu yang cukup gahar. Hal tersebut telah dibuktikan bahwa samrtphone Gionee A1 Lite telah ditenagai oleh prosesor Octa Core berkecepatan 1.3GHz Cortex A53 yang telah dipadukan bersama dengan chipset MediaTek MT6753 dan telah diperkokoh oleh pengolah grafis Mali T720MP3. Gionee A1 Lite juga telah dioprasikan oleh platform Android Nougat versi 7.0 yang dibalut oleh interface Amigo OS 4.0.
Pada sektor media penyimpanannya, smartphone Gionee A1 Lite terbilang cukup besar, pasalnya pada media penyimpanan internalnya berkapasitas 32GB yang masih bisa di perluas dengan mengguakan slot microSD berkapasitas 64GB serta memori RAM sebesar 3GB. Tentu saja dengan adanya ram tersebut para pengguna bisa menjalankan aplikasi yang cukup besar dan game dengan resolusi tinggi.
Baca juga :
Selain dibekali dengan media penyimpanan yang cukup luas, smartphone Gionee A1 Lite juga telah dilengkapi oleh kamera utama beresolusi 13 Megapiksel lengkap dengan Autofocus dan LED flash, sedangkan pada bagian depannya telah disematkan oleh kamera sekunder beresolusi 20 Megapiksel lengkap dengan LED flash untuk menunjang foto selfie dan video call.
Pihak Gione juga telah membekali smartphone Gionee A1 Lite dengan fitur konektivitas seperti Bluetooth, Wifi, dual sim, microUSB, GPS, jaringan GSM – HSPA – LTE dan Hotspot. Yang lebih menariknya lagi samrtphone Gionee A1 Lite juga telah dilengkapi oleh sensor sidik jari dan baterai berkapasitas daya 4000 mAh Non removable. Demikianlah informasi yang bisa kami berikan untuk anda mengenai spesifikasi dan harga Gionee A1 Lite. Semoga informasi diatas bermanfaat untuk anda.